Sayangnya Layanan Google Play Terhenti |
Sayangnya Layanan Google Play Telah Berhenti - Ini masalah yang sering muncul di HP Android, apa yang terjadi jika Layanan Google Play terhenti terus? Yaaa, kamu tidak bisa mendownload aplikasi maupun update apikasi.
Error semacam ini sebenarnya bukan masalah besar, hanya saja notifikasi yang muncul terus-menerus sangat menggangu aktivitas.
Google Play adalah layanan yang disediakan oleh Google LLC ("Google" atau "kami")
- Playplay.google.com
Penyebab Layanan Google Play Terhenti
1. File Cache Google Play Menumpuk
Apa sih itu cache? Cache adalah proses menyimpan data sementara. Cache yang menumpuk akan mengakibatkan kinerja HP android kamu menjadi lambat. dan menyebabkan Force Close dan dapat membuat layanan google play terhenti terus.
2. Waktu dan Tanggal yang Tidak Akurat
Kamu bisa cek di pengaturan HP samsung, atau Xiaomi kamu (recommended waktu dan tanggal dibuat otomatis)
3. Koneksi Internet Bermasalah
Sebelum mengaksesnya, kamu memerlukan koneksi internet yaa. Agar google play service for instant apps terhenti kamu bisa dibuka kembali.
4. Terjadi Crash atau Bug pada Aplikasi
Apapun sistem operasinya, aplikasi-aplikasi di smartphone tidak lepas dari masalah crash atau force-closed.
Tapi tenang saja, karena masdhika sudah menyiapkan cara membuka google play store yang terhenti.
Cara Jitu Mengatasi Google Play Terhenti
1. Restart HP
Restart adalah cara yang digunakan untuk mematikan suatu perangkat lalu menghidupkan perangkat tersebut secara otomatis oleh sistem. https://brainly.co.id
Memang terkesan sepele, tapi banyak orang yang berhasil menghentikan google play service for instant apps terhenti ini hanya dengan restart HP loh. Caranya :
- Tahan tombol power HP
- Kemudian ketuk restart atau Hidupkan Ulang
- Tunggu beberapa saat sampai selesai
- Kemudian buka Google Play Store, masih muncul notifikasi atau tidak.
Jika cara pertama belum berhasil, yuk lanjut cara kedua.
2. Hapus Cache Google Play
Cache adalah data bersifat sementara yang disimpan pada penyimpanan internal smartphone. Data ini mencatat semua aktivitas pada aplikasi yang digunakan. Untuk menghapus cache Layanan Google Play, kamu bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini.
- Buka menu Pengaturan android kamu.
- Kemudian buka pada menu Apps.
- Pilih Layanan Google Play atau Google Play Services.
- Terakhir, Klik pada pilihan berhenti paksa dan kemudian Klik pada pilihan Clear Cache.
Setelah berhasil menghapus cache Google Play, sekarang kamu tinggal buka Google Play dan lihat apakah pesan error Sayangnya Layanan Google Play Telah Berhenti masih muncul atau tidak.
Kalau ternyata masih muncul, kamu bisa gunakan cara selanjutnya.
3. Hapus Semua Data Google Play Services
Hal ini akan menyebabkan segala data yang disimpan dalam Google Play akan terhapus.
Cara menghapusnya cukup mudah, kamu tinggal ikuti langkah menghapus Cache. Tapi, kali ini pilih 'Clear Data' dalam pengaturan storage.
Selain menghilangkan pesan error, clear data bisa membersihkan ruang memori internal hingga 500MB lho. Lumayan kan?
4. Update Layanan Google Play di Android
Penyebab munculnya notif error paling umum adalah masalah di aplikasi layanan Google Play itu sendiri. Untuk melakukan update Layanan Google Play secara manual, kamu bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini.
- Buka Aplikasi Google Play Store, Klik pada tiga baris di bagian kiri atas layar
- Pilih 'Aplikasi dan Permainan Saya' di pilihan menu kolom kiri.
- Cari aplikasi layanan Google Play dan klik perbarui.
Jika semua cara di atas tidak berhasil dan pesan error Sayangnya layanan Google Play telah berhenti muncul terus menerus. Mungkin masalahnya ada pada sistem bawaan. Solusinya, dengan mengatur android untuk ke setelan pabrik.
Pastikan agar melakukan backup atau mencadangkan file penting kamu, karena dengan melakukan reset ke setelan pabrik akan menghapus semua yang ada di smartphone android kamu.
ini adalah cara mengatasi layanan Google Play terhenti yang dapat kamu lakukan. Cara ini bisa untuk HP Samsung, Xiaomi, OPPO, Vivo, Lenovo, ASUS dan lainnya.
Tuliskan pendapat kamu di kolom komentar, ya. Sampai jumpa di artikel selanjutnya! Semoga bermanfaat.
Posting Komentar
Silakan berkomentar dengan bijak, dan Admin berhak menghapus komentar yang tidak sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Kami juga mengundang pengunjung untuk membaca syarat atau ketentuan yang berlaku di halaman ini.